Purwakarta | PATRIOTJABAR.COM – Tahapan Pilkades serentak 2021 sudah masuk tahapan kampanye selama tiga hari 10,11,12 untuk Desa Cihuni Kecamatan Pasawahan Kabupaten Purwakarta yang sedang di laksanakan sekarang ini, di Hari Pertama di lakukan secara bersama semua calon kades di hadirkan ada 5 calon Kades yang ada di desa Cihuni dengan titik awal star di Kantor Desa Cihuni selajutnya mengunjungi semua wilayah Desa Cihuni sebanyak 13 Rt berkeliling dengan semua Calon Kepala Desa dengan agenda Kirab Calon Kepala Desa tahapan Pilkades 2021
Ketua PPD Cihuni, Anut Gandang Suganda di temui di titik kumpul kirab Calon Kades di Aula Desa Cihuni, Minggu(10/10) mengatakan saya namakan Kirab Calon Kades artinya Calon Kades tidak bisa menyampaikan ajakan atau himbaun kepada msyarakat dengan bahasa apapun artinya semua rangkaian acara ini di koordinir oleh Panitia
“Namun ada waktu jeda 2 hari di berikan kesempatan kepada calon untuk melaksanakan kampanye dengan catatan harus mengantongi ijin tertulis dari Satgas Covid-19 untuk tatap muka di atas 20 orang”jelas Anut
Anut menambahkan,lain halnya jika melaksanakan blusukan dengan catatan tidak boleh berkerumun atau mengundang masyarakat minimal paling banyak 5 orang dan itupun Calon kades harus memberi tahu dulu kepada panwas untuk melaksanakan blusukan
“Sementara yang hadir dalam kegiatan ini Semua Calon Kades masing masing di dampingi relawannya Dua orang, Panitia, Panwas, Babinsa, babinkamtibmas, semuaanya sipatnya mendampingi”tutup Anut. (Endang jamaludin)