Proyek Peningkatan Jalan Dusun Tanjungkerta Kampung Kobak Gabus Desa Medan Karya di Duga Tidak Sesuai Spek dan Tabrak UU Kerbukaan Informasi

Berita, Daerah307 views

Karawang, Patriotjabar.com – Proyek Peningkatan Jalan yang berlokasi di Dusun Tanjungkerta Kampung Kobak Gabus RT 10/03 Desa Medankarya Kecamatan Tirtajaya Kabupaten Karawang diduga tidak sesuai spekfikasi.

Umar selaku perangkat Desa Medankarya saat sidak ke lokasi Tersebut menyampaikan, “memang benar bahwa pekerjaan tersebut diduga tidak sesuai dengan spekfikasi dan RAB ya saya sangat Kecewa dengan pekerjaan tersebut ya jelek banget pekerjaan nya” Jelasnya.

“Intinya pekerjaan tersebut kurang maksimal dan bahkan tidak ada papan informasi, jadi saya sangat kecewa banget, yang seharusnya ketika pekerjaan mau di mulai papan informasi itu kan harusnya di pasang lebih awal supaya masyarakat tau bahwa ini anggaran dari pemerintah dan Dinas PUPR Karawang, yang seharusnya ada kejelasan dan transparansi, dikerjakan oleh CV apa dan volume panjang nya berapa, lebar nya berapa, itu kan harus jelas, lah ini mah tidak jelas.” Ucapnya, Senin (22/7/2024)

“Ya di Mohon untuk Dinas PUPR Karawang harus sidak kelokasi, supaya tau pekerjaan nya seperti apa, ya menurut saya ini pekerjaan jalan tidak bakal lama pasti bakal belah saya selaku Perangkat Desa Medankarya mewakili masyarakat yang pengen pekerjaan jalan tersebut sesuai RAB dan spesifikasi supaya kualitas bagus dan tahan dan dirasakan oleh masyarakat Medankarya ya kalau pekerjaan nya seperti itu mau dirasakan apa nya baru juga dua mobil sudah miring, dari sisi nya juga udah miring parah banget, karena pasti ada pergeseran tanah soalnya di pinggirnya kan sawah pasti nya pekerjaan jalan ini bakal Ancur.” Terangnya

Ditempat terpisah Kepala Bidang Jalan Tri Winarno Selaku Kabid saat dikonfirmasi via WhatsApp mengatakan kepada awak media, “terima kasih informasinya nanti saya cek dengan PPTK dan Pengawas.” Jawabnya singkat

(Red)