BEKASI, Patriotjabar.com– Akan berlangsung nya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cabangbungin melakukan tahap seleksi wawancara kepada calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang bertempat di Desa Sindangjaya, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, provinsi Jawa Barat. Minggu (26/05/2024)
Cabangbungin terdiri dari 8 (delapan) Desa yaitu Sindangjaya, Sindangsari, Lenggahjaya, Lenggahsari, Setialaksana, Setiajaya, Jayalaksana dan Jayabakti. Tahap seleksi wawancara dibagi dalam dua sesi yaitu hari Rabu 22-05-2024 dan Kamis 23-05-2024.
Jelang Pilkada Provinsi Jawa Barat dan Pilkada Kabupaten Bekasi, dalam seleksi wawancara tersebut PPK Cabangbungin menunjukkan profesionalisme dalam menjalankan tugas dan kewajiban nya sebagai panitia penyelenggara, PPK Cabangbungin bekerja keras untuk memastikan setiap tahapan dapat di jalankan agar sesuai jadwal dan maksimal dalam bekerja.
Abdul Ghofur selaku ketua PPK Cabangbungin memanjatkan puji syukur dan mengucapkan terimakasih kepada calon anggota PPS, Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk mensupport pelaksanaan Pilkada 2024 untuk menciptakan pemimpin-pemimpin yang kompeten dan amanah.
“Alhamdulillah tes wawancara hari ini sudah selesai, saya berterimakasih kepada semua peserta yang sudah hadir, mari kita sama-sama sukseskan Pilkada 2024 ini, semoga Kabupaten Bekasi mendapatkan pemimpin yang kompeten dan amanah, agar Kabupaten Bekasi menjadi contoh untuk daerah-daerah lain nya” Ungkap Ghofur. Kamis, 23-05-2024.
Seleksi wawancara tersebut tidak luput dari sorotan masyarakat, salah satunya Asep Saeful Anwar tokoh pemuda di Daerah Cabangbungin, memberikan apresiasi tinggi atas kinerja PPK Cabangbungin yang cukup profesional dalam menjalankan tugas nya.
“Kami melihat tahapan tes wawancara seleksi calon PPS se-Kecamatan Cabangbungin yang dilaksanakan PPK pada Pilkada Provinsi Jawa Barat dan Pilkada Kabupaten Bekasi telah dilaksanakan dengan baik dan profesional,” ujarnya pada Kamis, 23-05-2024.
Asep juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam mengawasi proses Pilkada. Ia mengajak semua elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dan memastikan setiap tahapan Pilkada dilakukan dengan transparan dan adil.
“Partisipasi aktif masyarakat sangat penting untuk memastikan Pilkada berjalan dengan transparan dan adil,” tambahnya.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi telah mengumumkan peserta yang lulus seleksi wawancara untuk menjadi anggota PPS dan mengundang anggota PPS terpilih untuk hadir dalam pelantikan pada hari Minggu, 26-05-2024.
Diketahui, dari 46 (empat puluh enam) peserta yang mengikuti sesi wawancara, 24 (dua puluh empat) peserta yang di nyatakan lulus menjadi anggota PPS Kecamatan Cabangbungin.
(KEMAL PARID)