Terkait Jembatan Di Desa Kedawung Yang Ambrol, CV. Mitra Unggul Sejahtera Bertanggung Jawab Akan Bangun Ulang

Berita, Daerah512 views

Karawang || Patriotjabar.com – Belum Rampung Dibangun, Proyek Jembatan di dusun Lampean 2 desa kedawung kecamatan Lemahabang yang belum lama ramai diberitakan beberapa media online, kini pemilik CV mitra unggul sejahtera bertanggung jawab akan membangun ulang Proyek pembangunan jembatan tersebut. Jumat (14/07/2023)

Pembangunan jembatan yang dikerjakan oleh CV. Mitra Unggul Sejahtera ini menelan anggaran sekitar Rp 139 juta dari APBD Karawang Tahun Anggaran 2023.

Di katakan, H. Karsa S.E direktur CV. Mitra Unggul Sejahtera saat dikonfirmasi Patriot Jabar tentang kronologi kejadian ambrolnya jembatan di Desa Kedawung mengatakan.

“Sebelum jembatan Ambrol hari Jum’at (7/06/2023) saat itu Hujan deras, sehingga mengakibatkan meluapnya air sungai.

“Sedangkan pekerjan jembatan tersebut baru terselesaikan “Tiga Hari” yang lalu Dan Steger pun masih terpasang dan Diduga jembatan Ambrol tida kuat menahhan beban material-material Kayu yang menumpuk,” Ucapnya.

Jadi menurut saya itu mutlak paktor alam bukan kelalayan dari pihak kontraktor dan pihak kami membantah, apalgi mengerjakan proyek tersebut, asal-asallan tidak mengikuti ketentuan dari pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR).

“Sudah kita kerjakan sesuai spesifikasi yang ditentukan oleh pihak dinas,” Ujarnya.

Sekali lagi kami sampaikan, pihaknya siap memperbaiki dan akan bertanggung jawab sepenuhnya terkait kerusakan jembatan tersebut ,” Tutupnya.

(Iyan)

Komentar