Hari Raya Idul Adha, Ketua Jawara Kabupaten Karawang Rencana akan Sembelih 1 Ekor Sapi

Uncategorized502 views

Karawang || Patriotjabar.com – Ketua JAWARA Endang Macan Kumbang Rencananya Akan menyumbang satu ekor sapi Kepada JAWARA ( Jajaran wartawan Karawang utara), nanti pada 10 Zulhijah 1444 H 2023.

Berkurban termasuk ibadah yang diajarkan oleh Nabi Ibrahim alaihissalam. Perintah berkurban ini juga tercantum jelas di dalam Al-Quran Surat Al-Hajj ayat 34. Ibadah sunah ini berlaku bagi orang yang mampu membeli hewan ternak.

Menurut Ketua Jawara (jajaran wartawan Karawang utara) Endang Sekaligus Menjadi Kepala Desa Mulyajaya, Kecamatan Kutawaluya, Selasa (30/05/2023).

” tentu saja tujuan ibadah kurban jelas semata mata mencari ridho Allah SWT dan ibadah kurban ini, tujuannya untuk memperkuat ketebalan ketakwaan kita kepada Allah , Allah akan menilai ibadah ini sebagai wujud ketakwaan hamba kepadanya,”Ucap Endang Kepada Patriotjbar.com

Dan makna nya juga dalam berkurban itu istilahnya, kita berusaha menyingkirkan hal-hal yang dapat menghalangi upaya mendekatkan diri kita kepada Allah SWT.

” Apa salahnya ketika ada Rizki kita ber bagi dalam bentuk apapun yang penting tujuannya bukan untuk ria kita harus tulus dan ikhlas, karna semakin kita banya memberi pasti rizky akan bertambah itu pasti,” Pungasnya.

“Khususnya kepada rekan rekan media jawara saya hanya Mita doa nya aja, supaya setiap lebaran haji bisa berkorban terus”, tutupnya.

(Epeng)