Karawang || Patriotjabar.com – Akhirnya Masyarakat Desa Telukambulu Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang memiliki kepala desa defenitif, karena kurang lebih 1 tahun dijabat oleh PJ.Kades oleh karena Kades Telukambulu defenitif Ahmad Syamsuri meninggal dunia sebelum masa jabatannya selesai.
Pemilihan Kepala Desa antar waktu Telukambulu, Kecamatan Batujaya digelar pada hari Selasa (22/11/2022) dihalaman kantor Desa Telukambulu, Pemilihan kepala Desa antar waktu diikuti oleh 3 kandidat calon kades. Nomor urut 1. Ali Harmala, 2. M.Jamin, 3. Narupi Syamsuri yang bersaing memperebutkan suara rakyat untuk tampil sebagai pemenang dalam per helatan Pilkades antar waktu Desa Telukambulu.
Dalam Pilkades antar waktu Desa Telukambulu Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 65 Pemilih dari Berbagai Tokoh, hasil musyawarah di tingkat RT.
Pemilihan Kepala Desa antar waktu Desa Telukambulu dimulai pukul 10 pagi pembukaan kotak suara yang dilanjutkan dengan pencoblosan , dan dilanjutkan penghitungan suara.
Dari hasil penghitungan suara Narupi Syamsuri tampil sebagai pemenang dengan mengalahkan dua rivalnya dengan mengantongi suara terbanyak.
Narupi Syamsuri Nomor urut 3. memperoleh 44 Suara, sedangkan dua rivalnya nomor urut 1 Ali Harmala mengantongi 20 suara dan nomor urut 2 M. Jamin mengantongi 0 suara, suara tidak sah 1 suara.
Narupi Syamsuri menang telak dalam Pilkades Antar Waktu Desa Telukambulu dengan mampu memperoleh suara signifikan di 3 dusun yang ada di Desa Telukambulu.
Salah satu masyarakat Desa Telukambulu yang enggan menyebutkan namanya mengatakan Kepada Patriot Jabar, semoga dengan terpilihnya Kades yang baru Desa Telukambulu semakin maju dan rakyat semakin sejahtera, serta Dana Desa yang diterima Pemerintah Desa dapat dikelola dengan baik sebagaimana mestinya serta mengutamakan program atau kegiatan yang mampu mendorong pendapatan masyarakat Telukambulu.
” Saya berharap Kepala Desa Telukambulu yang baru dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat, masyarakat Sejahtera, Desa Telukambulu semakin maju dan bermartabat”, Pungkasnya.
(KEMAL PARID)
Komentar