Pemdes Sumurlaban Laksanakan Pembagian BLT Dana Desa Tahap 2 dan 3 Di Sambut Gembira Penerima Bantuan

Seputar Desa754 views

Karawang || PATRIOTJABAR.COM – Pemdes sumurlaban laksanakan Pembagian BLT tahap 2 bulan ke 10 dan tahap 3 bulan 11, untuk 130 kpm (Keluarga Penerima Manfaat) dengan Nominal Rp. 300.000′- perbulan, kegiatan pembagian BLT berlangsung di aula Desa Sumurlaban dapat sambutan baik oleh keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Menurut Harsim, warga Dusun Pulojaya RT 04 RW 02 selaku penerima bantuan BLT pada media online PATRIOTJABAR.COM mengatakan, sangat bersyukur dapat bantuan dan senang di saat kondisi masih pandemi Covid – 19. Jumat (12/11)

” Pembagian BLT di Desa Sumurlaban tepat sasaran itu terbukti dengan saya sendiri orang tidak mampu, selain itu kami berterima kasih kepada kepala Desa Alex Tamin dan kepada semua perangkat Desa”. Terang Harsim warga Penerima Bantuan BLT desa

Sementara itu, Ogem Bendahara Desa Sumurlaban didampingi Sekdes Sartam menjelaskan, progam BLT – Desa sudah sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan oleh pemerintah pusat.

” Alhamdulillah hari ini berlangsung pembagian BLT Dana Desa dengan jumlah KPM 130 orang dan pembagian tahap 2 dan 3 berjalan dengan lancar, semoga semua yang diberikan bermanfaat bagi penerima “. Jelas Ogem Bendahara Desa Sumurlaban

Kami menghimbau kepada seluruh warga Desa Sumurlaban agar disiplin melaksanakan dan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Tambahnya Sekdes Sartam (Kasur/Ifan)

Komentar