Pembangunan Drainase Bersumber Dana Desa Tahap II Di Apresiasi Masyarakat Desa Gebangjaya

Seputar Desa765 views

Karawang | PATRIOTJABAR.COM – Pelaksanaan pembangunan Drainase yang bersumber dari Dana Desa tahap II Ta 2021 dengan Volume P : 540 m Lebar : 30 cm Tinggi : 80 cm berlokasi Dusun Kosambi Lawang RT 01 RW 02 Desa Gebangjaya Kecamatan Cibuaya di Apresiasi masyarakat Desa Gebangjaya.

Menurut Rastam, warga Dusun Kosambi lawang mengatakan, kepada media online Patriotjabar.id pembangunan drainase yang bersumber dari Dana Desa Tahap II Ta 2021 tepat sasaran sangat diapresiasi. Senin (8/11)

” Pembangunan saluran air Dusun Kosambi Lawang merupakan usulan para petani, agar saluran air dipesawahan bisa lancar dan para petani tidak kekurangan air, dari segi pembangunan sangat memuaskan semen digunakan, menggunakan semen tiga roda kualitas bagus, maka dari itu kami mewakili para petani dan warga desa gebangjaya mengucapkan terima kasih kepada kepala desa sudah merealisasikan pembangunan saluran air “. Ujar Rastam

Senada dikatakan, Kades Gebangjaya Nuryaman saat ditemui awak media diruang kantornya, pembangunan drainase hasil musrenbangDes (Musyawarah Rencana Pembangunan Desa) sesuai usulan masyarakat desa gebangjaya dan prioritas utama pembangunan infrastruktur dari Dana Desa II Ta 2021.

” Alhamdulillah pembangunan saluran air (Drainase) sesuai usulan dari para tokoh masyarakat dan dikerjakan mengacu pada RAB dengan Volume P : 540 m Lebar Atas : 30 cm Tinggi : 80 cm dan Lebar Bawah : 40 cm, dikerjakan PADAT KARYA TUNAI, mudah – mudahan apa yang sudah dibangunkan oleh pemdes bermanfaat bagi warga desa serta dapat meningkatkan perekonomian yang masih dalam pandemi Covid – 19. Untuk itu, saya selaku kepala desa gebangjaya meminta agar masyarakat bisa slalu berkerjasama dalam membangun desa gebangjaya lebih maju “. Tegas Kades Nuryaman Gebangjaya. (Ifan)

Komentar