“GEBRAK MASKER” IBU IBU PKK DESA SETIALAKSANA KECAMATAN CABANGBUNGIN BAGIKAN MASKER

Uncategorized715 views

Bekasi, Patriotjabar.id – Untuk membantu mewujudkan Kabupaten Bekasi Bebas dari COVID-19, Ibu-ibu PKK Desa Setialaksana Kecamatan Cabangbungin Kabupaten Bekasi bagikan masker kepada masyarakat.

Kegiatan pembagian masker ini dipimpin langsung oleh ketua tim penggerak PKK DESA SETIALAKSANA “Nengsih Rohmat HT” dengan harapannya untuk meminimalisir penyebaran virus COVID-19. Pembagian masker tersebut, disebut dengan gerakan”GEBRAK MASKER”. Jelas Nengsih, Kamis 20 Agustus 2020

Selain membagikan masker kepada masyarakat, kegiatan ini juga disertai dengan mengedukasi masyarakat tentang manfaat dan cara menggunakan masker dengan baik dan benar. Memakai MASKER yang benar yaitu menutupi bagian hidung sampai dagu

Poto : Ketua Team Penggerak Pkk Desa Setialaksana “Nengsih Rohmat HT”

Kegiatan gebrak masker ini sebagai bentuk kepedulian ibu-ibu PKK desa setialaksana kepada masyarakat di masa pandemi COVID-19 ini. Ungkap Nengsi Rohmat

Nengsih juga mengajak seluruh masyarakat Desa setialaksana selain memakai masker dengan baik dan benar, harus menjaga jarak, dan mencuci tangan menggunakan sabun, dan selalu menerapkan protokol kesehatan menjadi upaya untuk pencegahan penyebaran virus COVID-19 (KEMAL PARID)

Komentar