REALISASI PEMBANGUNAN DESA YANG BERSUMBER DARI DANA DESA DILAKUKAN PADAT KARYA

Uncategorized644 views

Karawang, Patriotjabar.id – Kamis 07/05 Dana Desa tahap I berjalan dengan baik Kepala Desa Acep Doyok, Desa Gempolkarya, Kecamatan Tirtajaya pelaksanaan kegiatan Padat Karya membangun Desa diantaranya Tembok Penahan Tanah (TPT) dan Jalan Lingkungan hal ini agar manfaat nya bisa dirasakan warga setempat khususnya warga Dusun Gempol Jaya Rt/Rw. 005/002.

Saat diwawancarai awak media online Patriotjabar.id Kepala Desa Acep Doyok berada dilokasi pembangunan, menyampaikan bahwa pembangunan jaling serta Tpt saya lakukan secara padat karya agar masyarakat bisa menikmati manfaat pekerjaan fisik dari pelaksanaan pembangunan tersebut, ini memberikan hasil tambah ekonomis kepada warga, masih banyak yang perlu saya bangun untuk kemajuan desa kami.

Akan tetapi pembangunan tersebut lebih mengutamakan mana saja yang perlu dipioritaskan, apabila ada yang belum dibangun yang tidak begitu mendesak nanti menunggu tahapan berikutnya yang jelas semua untuk Desa Gempolkarya tetap dibangun sesuai harapan masyarakat.

Lebih lanjut Kepala Desa Gempolkarya saya ucapkan kepada masyarakat Gempolkarya yang selama ini tidak ada putus mendukung saya dalam pelaksanaan pembangunan Desa dari awal saya menjabat menjadi Kepala Desa hingga kini selalu berjalan dengan baik, dan saya berharap untuk kedepan pembangunan Desa Gempolkarya lebih baik dan memberikan pemerataan terhadap masyarakat adil dan makmur, pungkasnya. (Suryanto)