Karawang || Patriotjabar.com – Sebuah Komunitas RT/RW.Net Kecamatan Cibuaya bernama Oyag.Net membuat Turnamen Mobile Legends, dimana saat ini sangat marak dimainkan dikalangan Milenial.
Mobile Legends adalah permainan yang masuk pada Kategori ESport, atau cabang Olahraga berprestasi, Bahkan Menurut Menpora Amali, Esports merupakan salah satu olahraga yang terus berkembang dikalangan milenial. Pada praktiknya, harus mengedepankan konsentrasi, strategi, mental, hingga teknologi. Sehingga Esports dinilai menjadi salah satu olahraga pilihan yang tepat ditengah pandemi.
Dimana seperti yang kita ketahui banyak Tournament besar di Indonesia sudah dilaksanakan, seperti Piala Presiden E-Sport, Turnamen Esport Piala Menpora 2021, dan masih banyak lagi. Sehingga Game Mobile Legends atau E-Sport sangat diminati dan dimainkan juga oleh orang dewasa. Rabu (22/12)
Turnamen MLBB Marcapada memberikan Total Hadiah sebesar Rp. 3.000.000 dengan Tropy dan Sertifikat, Marcapada berharap Melalui turnamen Esports ini, dapat muncul atlet-atlet baru yang nantinya diharap bisa menjadi andalan Tim Nasional Indonesia kedepannya untuk menghadapi kejuaraan ditingkat internasional.
Bagi anda yang berminat mengikuti Turnamen Mobile Legends ini bisa mendaftar pada Link : https://bit.ly/marcapada-mlbb, atau hubungi Unay (0857-1441-1444) . (Andree)
Komentar