Karawang. Patriotjabar.id – Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (DTA) Hidayatul Mubtadiin Dusun Tegalasem Rt 11/05 Desa Kertasari Kecamatan Rengasdengklok Kabupaten Karawang kondisinya sangat meprihatinkan, bahkan kekurangan ruang kelas, terlebih kegiatan pendidikan MDTA tersebut tidak sebanding dengan jumlah siswa yang ada.
Dikatakan, Nurjen kepala MDTA Hidayatul mubtadiin, selasa (1/12/2020) kepada patriotjabar.id sebanyak 100 siswa/i MDTA tersebut belum mempunyai ruang kelas tetap, saat ini untuk kegiatan belajar dan mengajar kami memakai ruang kelas TKQ dan musholah karena kekurangan ruang kelas.
Oleh karena itu kami selaku ketua yayasan Hidayatul mubtadiin Al athosiyah dan juga selaku kepala Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Hidayatul mubtadiin Dusun Tegalasem Rt.11/05 mohon bantuan nya kepada pemerintah daerah kabupaten (PEMKAB) Karawang maupun pemerintah pusat yang bersumber dari APBD / APBN melalui dinas terkait, sementara kebutuhan nya sekitar empat Ruang Kelas Baru (RKB) untuk lembaga pendidikan yang kami kelola ini.
Masih Nurjen ketua yayasan Hidayatul mubtadiin Alathosiyah menambahkan yayasan yang ia kelola ini membawai beberapa lembaga pendidikan dan jama’ah diantaranya pendidikan: DTA, TPQ, TKQ dan jama’ah ibu ibu majlis taklim, total jumlah siswa di lembaga yayasan tersebut sekitar 200 siswa. (Ibnu/****)
Komentar