Kunjungan Bupati Karawang ke Pasar Cibuaya: Serap Aspirasi Warga Terkait Lokasi Pasar Baru

Berita, Daerah227 views

Karawang || Patriotjabar.com – Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh, S.E melaksanakan kunjungan kerja ke Pasar Cibuaya, Kecamatan Cibuaya, untuk meninjau langsung kondisi pasar sekaligus mendengar aspirasi pedagang dan masyarakat terkait rencana penempatan lokasi Pasar Baru Cibuaya. Selasa (30/12/2025)

Kedatangan Bupati disambut oleh Camat Cibuaya, Ahmad Mustofa, S.STP., bersama kepala desa setempat, yakni Kepala Desa Pajaten Hj. Nurheni, S.IP., dan Kepala Desa Kedungjaya Tarjan Sujana, S.Pd. Turut hadir, perwakilan Forkopimda dan aparat keamanan, di antaranya AKP Fiki dari Polres Karawang, Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Nuryanto, serta jajaran Satpol PP Kabupaten Karawang di bawah pimpinan Pamungkas.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati berdialog langsung dengan pedagang dan warga sekitar pasar. Berbagai masukan disampaikan warga, terutama terkait kesiapan fasilitas, kenyamanan, hingga potensi dampak ekonomi dari kebijakan relokasi ke Pasar Baru Cibuaya yang dirancang oleh Pemerintah Kabupaten Karawang.

H. Aep Syaepuloh, S.E menyatakan komitmen pemerintah daerah untuk memprioritaskan aspirasi masyarakat dalam pengambilan keputusan terkait relokasi dan penataan pasar. Ia menegaskan bahwa semua masukan akan dipertimbangkan secara matang agar Pasar Baru Cibuaya benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat.

Pihak TNI, melalui Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Nuryanto, turut menyampaikan kesiapan mendukung upaya pemerintah menjaga keamanan selama proses penataan pasar berlangsung. Hal senada juga disampaikan AKP Fiki selaku perwakilan Polres Karawang yang berkomitmen menciptakan situasi yang kondusif.

Camat Cibuaya Ahmad Mustofa, S.STP., mengapresiasi kehadiran Bupati beserta jajaran dalam dialog langsung dengan warga. Menurutnya, langkah ini penting untuk memastikan setiap kebijakan yang dirumuskan benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Kunjungan Bupati berlangsung dalam suasana aman dan tertib dengan dukungan pengamanan dari TNI, Polri, dan Satpol PP. Diharapkan hasil dialog ini akan mendorong lahirnya keputusan terbaik demi terwujudnya Pasar Cibuaya yang tertata rapi, maju, dan membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat.

(Red)