SMA Negeri 1 Rawamerta Karawang Laksanakan Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat

Karawang || Patriotjabar.com – SMA Negeri 1 Rawamerta sudah melaksanakan kegiatan pembiasaan baik yang mencakup tujuh kegiatan rutin, sejalan dengan program Kemdikdasmen “Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat” Senin (20/01/2025).

Pogram pembiasaan positif sesuai arahan Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang digagas oleh Kemendikdasmen. Program ini bertujuan menciptakan generasi yang beriman, bertakwa, sehat jasmani dan rohani, serta berakhlakul karimah. Kegiatan pembiasaan Baik tersebut, diantaranya :

  1. Senin: Upacara Bendera, memperkuat rasa nasionalisme dan kesadaran akan pentingnya kebersamaan.
  2. Selasa: Senam Sehat, meningkatkan kesehatan dan kesadaran akan pentingnya olahraga.
  3. Rabu: Sarapan Bergizi, mempromosikan kesehatan dan kesadaran akan pentingnya nutrisi.
  4. Kamis: Bersih, meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebersihan lingkungan.
  5. Jumat: Mengaji, memperkuat keimanan dan kesadaran akan pentingnya spiritualitas.

Dikatakan, Dr. Epul Saepul S.Pd.I.,M Kepala sekolah SMA 1 Negeri Rawamerta bahwa kegiatan pembiasaan positif telah menjadi budaya sekolah untuk mendukung visi menciptakan lulusan yang unggul dalam berbagai aspek.

“Kami ingin menciptakan lingkungan sekolah yang mendukung pengembangan karakter dan kesehatan siswa. Oleh karena itu, kegiatan pembiasaan positif ini sudah kami jalankan sejak lama”, ujarnya.

Sementara itu, Haris Munandar S.pd humas SMAN 1 Rawamerta menjelaskan, “Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter siswa yang baik, sehat, dan beriman. Kami berharap kegiatan ini dapat membantu menciptakan generasi yang cerdas, sehat, dan berakhlak baik. Selain itu, kami juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya disiplin, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap lingkungan serta masyarakat. Dengan demikian, siswa SMA Negeri 1 Rawamerta dapat menjadi agen perubahan positif di masyarakat dan mencapai cita-cita bangsa”, tutupnya.

(Ifan)