Karawang || Patriotjabar.com – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) cabang Kecamatan Cibuaya bersama Koordinator Wilayah (Korwil) Cambidik Kecamatan Cibuaya melaksanakan aksi sosial bertajuk Cibuaya Peduli. Kegiatan ini ditujukan untuk membantu para guru dan masyarakat yang terdampak banjir di Desa Cemara Jaya dan Desa Sedari. Kamis (19/12/2024)
Bantuan berupa mie instan dan alat kebersihan disalurkan langsung kepada para korban banjir. Bantuan ini merupakan hasil penggalangan dana dari pengurus PGRI, Korwil Cambidik, serta siswa-siswa di lingkungan sekolah-sekolah di Kecamatan Cibuaya. “Bantuan ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap guru dan Siswa-siswi serta masyarakat yang terdampak banjir Air Rob. Kami juga mengapresiasi kontribusi dari para siswa yang turut berpartisipasi dalam aksi ini,” ujar H.Catong,M.Pd Korwilcambidik Cibuaya.
Proses pendistribusian bantuan melibatkan berbagai pihak, termasuk organisasi BAPOPSI, Kwartir Ranting (Kwaran) Pramuka Kecamatan Cibuaya, Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO), serta didampingi oleh GP Ansor dan Banser Kecamatan Cibuaya. Kolaborasi ini menjadi bukti nyata kekompakan dan solidaritas masyarakat Kecamatan Cibuaya dalam menghadapi bencana.
“Kegiatan ini tidak hanya menunjukkan kepedulian, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat persatuan di antara kita semua,” ungkap Asep Somantri Wakil Ketua PGRI Cibuaya.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban para korban banjir dan membantu mereka memulihkan kondisi lingkungan yang terdampak. Salah satu penerima bantuan menyampaikan rasa terima kasihnya. “Bantuan ini sangat membantu kami, terutama untuk kebutuhan mendesak seperti makanan dan kebersihan. Kami merasa sangat terbantu,” katanya.
Aksi Cibuaya Peduli ini menjadi langkah awal dalam mendukung masyarakat terdampak banjir. PGRI dan Korwil Cambidik berkomitmen untuk terus memberikan perhatian dan bantuan dalam menghadapi situasi sulit, sehingga masyarakat dapat segera bangkit dan menjalani kehidupan normal kembali.
(Aca)