Ketum Laskar Macan Kumbang (Endang) Mohon Pemkab Karawang Harus Tegas Terkait Kendaraan Berplatkan Merah Di Pakai Pensiunan ASN Pemkab Karawang Terjaring Razia Akibat Belum Bayar Pajak.

Berita, Daerah509 views

Karawang, Patriotjabar.com – Ketua umum Ormas Laskar Macan Kumbang (Endang), angkat bicara perihal puluhan kendaraan plat merah milik Pemkab Karawang yang masih di pakai pensiunan ASN terjaring razia karena kedapatan kendaraan tersebut belum bayar pajak bahkan ada yang mati,” Kamis (23/5/2024).

Menurutnya, kendaraan milik Pemkab Karawang yang di duga di pakai pensiunan ASN Pemda Karawang tersebut sudah bukan lagi milik pribadinya lagi. 

Terindikasi Pemkab Karawang dan dinas terkait tidak tegas dalam menangani hal itu. Persoalannya orang yang sudah pensiun itu bukan lagi pegawai atau pejabat aktif di Pemkab Karawang melainkan masyarakat biasa pada umumnya,”ungkap Endang Ketum LMK dihadapan Awak Media. 

Sebetulnya tugas Pemkab Karawang dan dinas terkait keberadaan kendaraan tersebut wajib titarik dan bila perlu dirampas, karena kendaraan itu milik pemerintah bukan milik pribadi. Jika milik orang dibawa sama orang yang bukan haknya itu namanya perampokan. 

Hingga kini Pemkab Karawang dan dinas terkait tidak tegas dalam hal itu. Bagaimana memberikan contoh baik kepada masyarakat, sementara banyak kendaraan yang di kemudikan pensiunan ASN pegawai Pemda Karawang yang pajaknya mati dan ditilang. Terus bagaimana pertanggung jawaban Pemkab Karawang melihat kejadian seperti ini,”ungkap Endang dihadapan Media.

Disini saya minta ketegasan Pemkab Karawang dan dinas terkait agar segera untuk menindak lanjuti kejadian tersebut, kalau kendaraan itu masih dipakai oleh pensiunan ASN agar rampas aja dengan paksa, karena kendaraan itu milik pemerintah. Jika tidak, proses sesuai dengan hukum yang berlaku,” tegasnya.

(Gugun Gunawan)

Komentar