SMA NEGERI 1 CABANGBUNGIN PERINGATI ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1445 H / 2024 M

Bekasi || Patriotjabar.com || SMA Negeri 1 Cabangbungin gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah di Aula sekolah, Kegiatan ini diikuti oleh guru, pegawai, Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Cabangbungin Rabu 21/02/2024.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Cabangbungin Susanto S.pd menuturkan, PHBI Isra Mi’raj kali ini dilaksanakan dengan mengusung tema “Memaknai isra mi’raj untuk meningkatkan ketaatan dalam beribadah”.

“Saya berharap dengan Peringatan Isra Mi’raj dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Alloh SWT, bagi pendidik dan peserta didik,dengan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dan mengambil hikmah dari peristiwa Isra dan Mi’raj yaitu perintah sholat 5 waktu agar dapat dilaksanakan dengan baik dan benar sesuai dengan syarat dan rukunnya,” tutur Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Cabangbungin dalam sambutannya.

Lanjut ia, Peringatan Isra mi’raj selain sebagai syiar Islam di sekolah,dimana Islam mengajarkan tentang kedamaian,Kasih sayang bagi semua Makhluk di dunia. Peringatan Isra Mi’raj dapat memberikan pemahaman ajaran islam dan pembentukan karakter dan budaya islami di sekolah.

” Dengan peringatan Isra Mi’raj kali ini menjadi momentum awal untuk membentuk karakter Siswa dan Siswi SMA Negeri 1 Cabangbungin yang baik, menerapkan budi pekerti luhur dalam kehidupan sehari-hari, baik di Sekolah, dirumah,di Masyarakat dan dimana saja berada,” Tutup Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Cabangbungin Susanto dalam sambutannya.

Acara memperingati Isra mi’raj nabi Muhammad Saw 1445 H/2024 M, SMA Negeri 1 Cabangbungin berjalan dengan lancar dan Khidmat.

(KEMAL PARID)

Komentar