TB. Cipta Sukses II Ikut Memeriahkan HUT RI ke 78

Berita, Daerah868 views

Karawang || Patriotjabar.com – Keluarga besar TB. Cipta Sukses II yang bertempat di Desa Pejaten Kecamatan Cibuaya, ikut dalam memeriah kan HUT RI ke 78 momen mengenang, menghargai dan menghormati jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia.

Kegiatan tersebut, di isi dengan berbagai perlombaan bertemakan “Semangat Berjuang Meraih Mimpi”, di ikuti oleh para karyawan TB. CIPTA Sukses II dan warga pejaten. Kamis (17/8/2023)

Dikatakan, H. Dedi pemilik toko matrial TB. Cipta Sukses II bahwa merayakan HUT RI ke 78 menghargai jasa pahlawan adalah sebuah kewajiban, berkat jasa para pahlawan kita terbebas dari penderitaan yang dilakukan oleh penjajah.

“Setelah upacara bendera merah putih, sebagai wujud cinta tanah air kami ikut memeriah kan HUT RI dengan berbagai kegiatan Positip. Yaitu perlombaan Dengan “Tema Semangat Berjuang Meraih Mimpi” dan Hiburan sederhana, dilaksanakan di Halaman Rumah”, terang H. Dedi

Terpisah, H. Edi Munadi kasium Kapolsek Cibuaya mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Tokoh Masyarakat (Red – H. Dedi) pemilik toko matrial bangunan sekaligus Kontraktor atau pemborong, ikut serta memeriahkan HUT RI ke 78.

“Melalui momen HUT RI, yang dilakukan oleh H. Dedi dalam mengenang jasa para pahlawan patut diapresiasi sebagai bentuk semangat persatuan dan nasionalisme yang tak tergoyahkan, dalam kegiatan positip berwujud berlombaan”, ucap H. Edi Munadi Kasium Polsek Cibuaya

(Ifan)

Komentar