Bekasi || Patriotjabar.com – Dalam rangka memeriahkan HUT Pramuka yang ke 62 dan HUT Kemerdekaan RI yang ke 78 Kwartir Pramuka Kecamatan Cabangbungin mengadakan berbagai kegiatan,salah satu kegiatannya adalah menggelar karnaval. Tempat perhelatan karnaval pada perkemahan pramuka (Persami) Saka Wira Kartika kwartir ranting Cabangbungin di Lapangan Sepak Bola kantor Desa Lenggah Sari kecamatan Cabang Bungin, Kabupaten Bekasi Jawa Barat Pada Sabtu (12/08/2023)
Peserta Karnaval terdiri dari anggota Pramuka SD dan SMP. Setiap regu berjumlah antara 8 sampai 10 orang.
Karnaval ini mengambil rute dari Lapangan Sepakbola Lenggahsari melalui jalan Utama lalu menyusuri jalan Utama berbelok ke arah jalan Desa Lenggahsari,rute ini tidak terlalu jauh bagi siswa SD Maupun SMP, Para anggota pramuka tampak semangat dan sangat antusias mengikuti jalannya karnaval kali ini.
Untuk memotivasi anggota muda Gerakan Pramuka agar lebih peduli terhadap lingkungan hidup dan kelestarian alam, di acara Karnaval kali ini dengan cara memanfaatkan Barang bekas menjadi kostum yang menarik dan bernilai seni tinggi,salah satunya kostum yang di tampilkan oleh anak-anak Sekolah Dasar Negeri Lenggahjaya 01., kostum ini digunakan dengan tema yang menyangkut dengan lingkungan.
Kepala Sekolah Dasar Negeri Lenggahjaya 01 Hj. Komariah mengatakan kepada Patriot Jabar, Kostum yang di pakai Siswa SDN Lenggahjaya 01 dalam gelar Karnaval kali ini terbuat dari Koran bekas, yang dirangkai hingga terbentuk kostum yang menarik.
” Kostum yang digunakan Siswa SDN Lenggahjaya 01 dengan tema yang menyangkut lingkungan, mengkreasikan sampah kertas menjadi pakaian atau gaun yang cantik, dengan tujuan mengurangi volume sampah kertas yang ada di lingkungan sekitar,”.
Terang Kepala sekolah Dasar Negeri Lenggahjaya 01.
Kegiatan Pramuka sebagai sarana mempersiapkan generasi muda yang tangguh, mandiri, dalam menyongsong masa depan yang lebih baik.
(KEMAL PARID)
Komentar