150 KPM di Parungbanteng Nikmati Program Sanitasi Masal

Berita, Daerah579 views

Purwakarta || Patriotjabar.com – 150 Kepala Keluarga (KK) di Desa Parungbanteng, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta menikmati program sanitasi masal berupa pembuatan Tangki Septik Individual Skala Perdesaan.

Dengan adanya proyek tersebut, rumah tangga yang asalnya tidak memiliki sarana sanitasi dan kebersihan menjadi punya toilet dan septic tank di rumahnya masing-masing. Proyek tersebut dilaksanakan di Kampung Cigorowek rt 11/05 Desa Parungbanteng Kecamatan Sukasari Kabupaten Purwakarta

Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Ajat menjelaskan, program tersebut sangat berarti bagi warga Kampung Cigorowek Rt 11/05 Desa Parungbanteng karena sebagian besar dari mereka belum memiliki toilet dan septic tank.

“Program ini akan mendorong masyarakat untuk menerapkan prinsip-prinsip perilaku hidup bersih dan sehat.

Jumlah KK yang menerima manfaat dari program tersebut mencapai 150 KK yang meliputi kurang lebih 400 jiwa. Para penerima manfaat merupakan keluarga yang tidak memiliki toilet dan septic tank.

Anggaran proyek tersebut bersumber dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) dengan total sebesar Rp. 1.050.000.000 juta Tahun Anggaran 2021. Nama kegiatannya pembangunan sistem pengelolaan air limbah domestik setempat (SPALD-S) tematik kematian ibu dan stunting.

“Program ini sangat berarti bagi masyarakat karena akan menghilangkan kebiasaan buruk mereka dalam buang air besar,” tutur Ajat

Salah seorang warga Kampung cigorowek yang menerima manfaat program mengatakan, dirinya sangat bahagia mendapatkan jatah pembangunan toilet dan septic tank tersebut.

Alhamdulillah tahapan pengerjaan mulai dari tahap 1, tahap 2 dan tahap 3 berjalan lancar dan sesuai keinginan warga masyarakat kampung cigorowek desa parungbanteng kecamatan sukasari. Kegiatan pembangunan SPALD-S itu dikerjakan secara swadaya oleh masyarakat melalui Kelompol Swadaya Masyarakat. ( Endang )

Komentar