Puluhan Wartawan Karawang, Gelar Silaturahmi Antar Wartawan Momentum HUT RI Ke – 76

Uncategorized496 views

Karawang, Patriotjabar.id – Dalam rangka mengenang jasa para pahlawan merebut kemerdekaan, bertepatan dengan HUT RI ke – 76, puluhan wartawan karawang dari berbagai media online dan cetak adakan kegiatan silaturahmi yang berlokasi monumen tugu proklamasi kebulatan tekad rengasdengklok.

Acara tersebut, diisi dengan berbagai kegiatan diantara nya, sambutan dari pimpred gelarnews, berdoa untuk mengenang jasa para pejuang RI (Republik Indonesia), sesi poto bersama dan hiburan. Selasa (17/8)

Aman sanjaya primpred (Pimpinan Redaksi) media online gelarnews sekaligus penggerak wartawan rengasdengklok dalam sambutan nya mengatakan, tujuannya agar ikatan silaturahmi antara sesama rekan jurnalis selalu kuat terhubung terlebih di masa pandemi ini.

“Mudah – mudahan wabah covid 19 segera berakhir di negeri tercinta ini (Red – Indonesia), dalam momentum HUT RI ke 76 ini kita bersama memanjatkan doa agar pandemi segera berakhir dan segala aktivitas yang dilakukan masyarakat dapat kembali normal”. Harapnya Aman sanjaya Pimpred gelarnews.

Ditempat sama, Urta wijaya wartawan senior dari media Advokat News ikut menyampaikan, wujud kecintaan terhadap tanah air bagi insan pers ialah menjaga profesionalitas sebagai kontrol sosial serta meningkatkan rasa solidaritas dikalangan Pers.

“Kekerasan, baik fisik maupun psikis, menjadi ancaman terbesar bagi wartawan dalam menjalankan tugas jurnalismenya. Intimidasi, kekerasan seksual, penganiayaan, hingga perampasan peralatan kerja tidak hanya mengancam keselamatan wartawan, saya berharap mudah – mudahan di HUT RI ke 76, tidak terjadi lagi kekerasan terhadap wartawan di negara indonesia tercinta ini, pers itu berkaitan dan tidak dapat dipisahkan dari sejarah lahirnya idealisme perjuangan bangsa mencapai kemerdekaan, tugas jurnalis bagian dari demokrasi. Tegasnya Urta wijaya

Kemudian diakhiri pembacaan tawasul, dan doa oleh ustadz Syarip Hidayat (Alim) wartawan dari media online sergaprebond.id untuk para pahlawan serta dilanjut dengan sesi poto bersama dan diakhiri hiburan sederhana. (Ifan setiawan)

Komentar