Siswa SMAN 1 Batujaya Sudah Siap Laksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK)

Pendidikan754 views

Karawang, (Patriot jabar) – SMAN 1 Batujaya, Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang, dalam tahun ajaran (TA) 2019/2020 ini siap melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disekolahnya sendiri, dikarna kan mempunyai laboratorium (LAB) sendiri.

Kesiapan sekolah SMAN 1 Batujaya dalam menghadapi UNBK tahun ini terbukti dari sarana, prasarana dan fasilitas pendukung lainnya sudah lengkap. Jumat (6/3)

Seperti yang dijelaskan Hilda Mpd selaku Wakil Kepala sekolah Bidang Kurikulum, “siswa kelas 12 yang saat ini sedang mengikuti ujian sekolah, untuk tahapan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Ada pun ujian sekolah yang di ikuti diantaranya, portofolio, penugasan, ujian praktek dan tes tertulis”.

Dan siswa kelas 12 yang tercatat mengikuti ujian sekolah berjumlah 334 siswa, kegiatan tersebut di laksanakan pada hari senin hingga jumat, untuk akhir ujian sekolah.

Sebelum menuju UNBK pada tanggal 30 maret yang akan dikuti selama 4 hari, kami mengadakan latihan simulasi, geladi, untuk kesiapan siswa serta panitia apakah dari sarana, prasarana dan fasilitas pendukung lainnya berkerja dengan baik, dan alhamdulillah 2 kali pelaksanaan terbukti semua nya berjalan dengan baik dan lengkap. Jelasnya

Lanjut Hilda Mpd, menjelang UNBK kami berharap pihak sekolah maupun siswa dalam keadaan sehat, bisa berjalan dengan lancar tidak ada kendala teknis dan siswa bisa mengikuti ujian UNBK dengan tenang semua proses nya dilalui dengan baik, dan siswa bisa lulus hingga 100%.

Hal senada diharapkan Ahmad Ihsan selaku staff humas SMAN 1 Batujaya, “pihak sekolah akan menyampaikan kepada para siswa dan siswi agar slalu menjaga kesehatan nya, supaya dalam menghadapi UNBK tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan, dan bagi siswa yang berhalangan sakit pihak sekolah akan memfasilitasi, semoga dalam menghadapi UNBK berjalan dengan lancar tidak ada kendala teknis dan lain hal”. Harapnya (Ifan.s)

Komentar